Kamis, 29 Desember 2011

SUMEDANG,Para kepala bagian dan staf kantor lingkup Sekretariat Daerah (Setda) Kab. Sumedang, Kamis (29/12) mulai sibuk memindahkan barang dan dokumen pekerjaannya ke gedung baru Pusat Pemerintahan Kab. Sumedang, di Jalan Prabu Gajah Agung, Kel. Situ, Kec. Sumedang Utara, masih di kawasan Sumedang kota. Bahkan, sejumlah staf di beberapa bagian lingkup Setda Sumedang Kamis siang sudah mulai aktif menggarap bidang pekerjaannya di gedung baru tersebut.
Sementara itu, aktivitas perkantoran bupati dan wakil bupati, sekda, serta para assiten, hingga Kamis (29/12) masih tetap berada di lingkungan kantor lama komplek Gedung Negara di Jalan Prabu Geusan Ulun, Sumedang. "Pak Bupati, Pak Wakil, dan Pak Sekda, serta seluruh bagian di lingkup Setda Sumedang, secara efektif akan pindah kantor ke gedung baru ini pada tanggal 2 Januari 2012," kata Kepala Bagian Umum Setda Sumedag Ari Kusnadi, yang sedang berada di gedung baru tersebut, Kamis (29/12).
Proses pemindahan barang dan dokumen dari seluruh bagian dari seluruh bagian lingkup Setda Sumedang kantior lama ke gedung baru itu, mulai berlangsung sejak Kamis (29/12) pagi. Malahan, karyawan beberapa bagian di antaranya sudah mendahului memindahkannya mengisi ruangan yang telah diatur sebelumnya di gedung baru tersebut sejak Rabu (28/12) malam.
Namun, hingga Kamis sore proses pemindahan dan penataan barang-barang serta dokumen dari kantor lama ke gedung baru tersebut, belum selesai. Kepala Bagian Umum Ari Kusnadi, dan Kepala Bagian Pemerintahan Setda Sumedang, memperkirakan proses pemindahan dan penataan barang serta perangkat pendukung kerja di setiap ruangan gedung baru itu, bisa memakan waktu dua sampai empat hari.
Akan tetapi mereka menyakinkan, seluruh aktivitas pekerjaan kantor di lingkup Setda Sumedang tidak akan sampai ada yang terhambat karena proses tersebut. "Pada hari ini pun, para karyawan Setda tetap aktif menggarap bidang pekerjannya masing-masing," kata Ari Kusnadi.
Sementara itu, untuk menjaga keamanan barang-barang serta dokumen yang sudah dipindahkan ke gedung baru tersebut, Pemkab Sumedang mulai Kamis (29/12) telah menambah personel penjaga keamanan gedung baru itu. Gedung baru untuk Pusat Pemerintahan Kab. Sumedang yang sedianya hanya dijaga oleh seorang Satpam, mulai Kamis telah dilengkapi satu regu piket giliran anggota Satuan Polisi Pamong Praja.

0 komentar:

Posting Komentar